Selasa, 06 Maret 2012

Perkuliahan Pertama CFD, Senin 13 Februari 2012

Depok, Senin 13 Februari 2012
Pada hari Senin, 13 Februari 2012, perkuliahan CFD dimulai untuk semester genap tahun akademik 2011/2012. Berhubung dosen pengajar CFD dan komputasi teknik adalah sama, yaitu Bapak Ahmad Indra, maka disini saya akan membuat sedikit resume tentang isi perkuliahan mengenai Komputasi Teknik.
Perkuliahan Komputasi Teknik diawali oleh sesi perkenalan oleh Bapak Ahmad Indra. maklum selama ini saya sudah mengetahui sosoknya sebagai dosen pengajar di Departemen Teknik Mesin UI, namun tidak begitu mengenalnya dikarenakan saya belum pernah diajar oleh beliau semasa mengenyam pendidikan S1.
Komputasi Teknik atau yang biasa disebut Engineering Computation merupakan suatu ilmu yang mempelajari bagaimana permasalahan engineering mampu diselesaikan oleh perangkat komputer. Bapak Ahmad Indra menjelaskan bagaimana gambaran perkuliahan selama 1 semester ke depan. Dikarenakan dalam ruang kuliah terdapat 2 kelompok mahasiswa, yaitu program studi konversi energi dan program studi manufaktur, maka kelas kedepannya dibagi menjadi 2 bagian. Bapak Ahmad Indra mengajar program studi konversi energi dan Bapak Ario Sunar Baskoro mengajar program studi manufaktur.
Saya merupakan mahasiswa yang mengambil program studi konversi energi. Untuk mahasiswa program studi konversi energi, maka permasalahan yang akan dihadapi dapat berupa masalah mekanika fluida dan perpindahan kalor . Adapun memang komputasi teknik adalah penggabungan  dari berbagai macam aspek. Komputasi teknik menyatukan aspek fisika, kimia serta permasalahan engineering untuk diselesaikan secara numerik matematika dan dengan menggunakan bantuan komputer.
Komputer tentunya memiliki kelebihan dalam hal penyelesaian permasalahan engineering dibandingkan apabila diselesaikan secara manual oleh tangan dan otak manusia. Dengan menggunakan software-software yang merupakan suatu tools bagi engineer, maka kita dapat memprediksi atau menyelesaikan permasalahan engineering yang mungkin diperlukan sejumlah data-data dalam jumlah besar.
Tentunya bayangan saya tentang mata kuliah ini adalah penggunaan software adalah sesuatu hal yang lumrah dalam komputasi teknik. Software sangat membantu kita selaku engineer dalam penyelesaian permasalahan yang tidak mungkin kita lakukan secara manual. Penggunaan software dapat mempersingkat waktu serta meminimalisir biaya dalam hal penyelesaian permasalahan engineering.
Saya berharap ilmu komputasi teknik dapat bermanfaat bagi saya secara khusus dan bagi masyarakat secara umum. Ilmu merupakan gudang informasi yang harus selalu diperbaharui dan disampaikan kepada khalayak ramai agar ilmu tersebut bermanfaat. Ilmu tidak boleh hanya berguna bagi sang peneliti, namun justru ilmu harus dapat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat luas. Engineer sebagai orang yang berpendidikan, harus mampu menggunakan skill agar ilmu yang mereka dapatkan mampu memiliki nilai tambah, terutama untuk masyarakat luas. Hal tersebut merupakan perwujudan dari nilai-nilai Pancasila yang selama ini dipegang teguh oleh Bangsa Indonesia sebagai dasar negara.
Melalui mata kuliah komputasi teknik ini saya berharap dan sangat menginginkan untuk dapat menyerap ilmu semaksimal mungkin agar ilmu ini dapat bermanfaat untuk diri saya pribadi pada khususnya dan untuk masyarakat luas pada umumnya.

Wassalam,
Arandityo Narutomo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar